DetikTimes || Makassar – Panitia Pembangunan Masjid Maradekaya menggelar rapat koordinasi membahas progres pembangunan masjid yang direncanakan akan dipercepat, khususnya untuk pengerjaan lantai dasar. Rapat tersebut berlangsung pada pada malam hari ba’da shalat isya dilantai 2 masjid maradekaya jalan gunung salahutu no 36 kelurahan maradekaya utara kecamatan makassar kota makassar, dengan agenda utama mempersiapkan masjid agar dapat digunakan tempar buka puasa selama bulan puasa mendatang, jumat (17/1/25).
Menurut Ketua Panitia Pembangunan, percepatan pengerjaan lantai dasar menjadi prioritas utama. “Kami ingin lantai dasar masjid bisa dikerja secepatnya agar dapat digunakan sebagai tempat buka puasa bagi jamaah dan masyarakat selama Ramadan,” ujar.H.Supriady wahab.
Selain membahas lantai dasar, rapat juga menyoroti rencana pembangunan bangunan tambahan yang sementara berlangsung. Adapun bangunan tersebut akan meliputi:
1. Lantai Dasar – Akan digunakan sebagai tempat wudhu dan MCK bagi pengurus dan jamaah.
2. Lantai Dua – Difungsikan sebagai sekretariat remaja masjid untuk mendukung berbagai kegiatan keagamaan dan sosial.
3. Lantai Tiga – Disiapkan sebagai kamar untuk marbot dan imam rawatib guna mendukung aktivitas operasional masjid.
Panitia menekankan pentingnya kerja sama semua pengurus, baik dari segi tenaga maupun dukungan dana, untuk memastikan proyek berjalan sesuai target.
“Kami mengajak seluruh rekan rekan pengurus dan jamaah masjid untuk bersama-sama menyukseskan pembangunan ini. Semoga pembangunan masjid ini bisa menjadi ladan pahala bagi kita semua, pusat ibadah dan kegiatan umat selama Ramadan serta seterusnya,” ungkap syamsuddin mamma wakil ketua pengurus masjid maradekaya.
Panitia berharap semua target pembangunan dapat tercapai dengan dukungan dari pengurus, jamaah dan masyarakat, sehingga Masjid Maradekaya dapat menjadi pusat kegiatan keagamaan yang bermanfaat bagi umat.[**]