Pemdes Saleh Mulya Sukses Realisasikan VII Aitem Program Dana Desa Tahap I Secara Serentak

  • Bagikan

Banyuasin, SUMSEL | DetikTimes – Sukses realisasikan BLT Dana Desa kepada 23 KPM untuk tahap I, bulan Januari, Februari dan Maret sebesar Rp.900.000 per KPM. Pemerintah Desa Saleh Mulya, Kecamatan Air Salek, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatra Selatan, mendistribusikan VII aitem program Dana Desa secara serentak.

 

Adapun VII aitem tahap ke I program Dana Desa Saleh Mulya terdiri dari bibit unggas, bibit ikan, sayur-sayuran, intensif Guru Paud, Guru Ngaji, Imam Masjid, dan petugas Posyandu setempat. Warsim, Kepala Desa Saleh Mulya menyatakan, bahwa pembangunan lainnya akan direalisasikan setelah lebaran.

 

Sementara itu, warga Desa Saleh Mulya, seperti Tukiyam, merasa bangga dan senang dengan sifat Warsim yang selalu memikirkan nasib warganya. Tukiyam juga menyatakan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan seperti BLT Dana Desa, bibit unggas, bibit ikan, dan lain-lainnya. Dia juga menyampaikan bahwa Warsim telah berhasil mensukseskan program Bupati Banyuasin H Askolani seperti infrastruktur Bagus, Banyuasin Cerdas, Banyuasin Sehat, Petani Bangkit, Banyuasin Prima, dan Banyuasin Religius.

 

Program Dana Desa ini diharapkan dapat membantu masyarakat desa dalam meningkatkan taraf hidup dan ekonomi mereka. Diharapkan pula, program-program ini dapat terus berkelanjutan dan terus memberikan manfaat bagi masyarakat desa Saleh Mulya dan masyarakat desa di Indonesia secara umum.(Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *