Banjarmasin, Detik-times.com –
Pada Rabu (5/11), suasana di Klinik Pratama Lapas Kelas IIA Banjarmasin tampak ramai oleh antrean Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang memeriksakan kondisi kesehatannya. Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan kesehatan rutin yang diberikan bagi seluruh WBP guna memastikan kondisi fisik mereka tetap terjaga.
Salah satu WBP, Aldi dari Blok A20, datang untuk memeriksakan diri karena mengalami batuk dan demam. Ia menyampaikan rasa syukur atas tersedianya fasilitas kesehatan yang mudah diakses di dalam Lapas.
“Dengan adanya Klinik Pratama di Lapas Banjarmasin ini sangat bagus dan sangat baik, karena saya tidak perlu khawatir lagi kalau sakit. Langsung datang saja ke klinik, cek kesehatan, dan minta obat,” ujarnya.
Sementara itu, Kasubsi Bimkemaswat Muhammad Ansyari menyampaikan bahwa kegiatan pelayanan di Klinik Pratama selalu menjadi prioritas utama sesuai arahan Kalapas Akhmad Herriansyah.
“Kesehatan WBP merupakan hal yang sangat penting. Kami berkomitmen memberikan pelayanan medis terbaik agar seluruh warga binaan dapat menjalani pembinaan dengan kondisi fisik yang prima,” ujarnya mewakili Kalapas.
Kehadiran Klinik Pratama menjadi bukti nyata komitmen Lapas Kelas IIA Banjarmasin dalam memberikan perhatian menyeluruh, tidak hanya pada pembinaan kepribadian dan kemandirian, tetapi juga pada aspek kesehatan dan kesejahteraan WBP. (Humas Lapas Kelas IIA Banjarmasin)












